IMMBOJONEGORO.OR.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bojonegoro selenggarakan sosialisasi hasil pemilu 2019 bersama Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) dan STIT Muhammadiyah Bojonegoro, Kamis (21/11) sore tadi di Aula Kampus STIT Muhammadiyah Bojonegoro.
Kegiatan yang menjadi program dari KPU Bojonegoro ini bertujuan agar para pemilih dikalangan mahasiswa mengetahui secara detail hasil dan juga evaluasi dari pemilu tahun 2019.
Selain itu, Komisioner KPU, Fatkhurrohman yang juga menjabat sebagai ketua KPU Bojonegoro dalam sosialisasinya juga menyampaikan masih banyaknya pemilih yang golput.
"Dalam pemilu 2019 kemarin, walaupun partisipasi masyarakat meningkat, namum masih banyak pemilih yang golput", ungkap Fatkhurrohman.
Ditambahkan oleh Fatkhurrohman, dalam pemilu 2019 kemarin banyak penyelenggara yang meninggal dunia dan semoga mereka menjadi pahlawan demokrasi yang berjuang untuk negara dan bangsa.
Sementara itu, salah satu peserta sosialisasi, Sitin Mazza Yudha merasa senang karena dalam sosialisasi ini sangat bermanfaat khususnya bagi pemilih yang masih golput dan pentingnya peran mahasiswa dalam pesta demokrasi.
"Soaialisasi ini sangat bermanfaat, kita jadi tahu bagaimana proses pemilu secara detail dan kita juga bisa mengambil peran didalamnya", tutut Sitin, salah satu anggota IMM Bojonegoro.
0 Komentar