AMM yang terdiri dari Pemuda Muhammadiyah (PM), Nasyiatul 'Aisyiyah (NA), Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM), Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM), Tapak Suci (TS) dan Hizbul Wathan (HW) merasa tergerak dengan kondisi di Bojonegoro dimusim kemarau ini. Kegiatan seperti ini tidak hanya dilaksanakan kali ini saja, tetapi si tahun-tahun sebelumnya juga dilaksanakan.
Habib, koordinator AMM menyampaikan bahwa di desa Siwalan dusun Dampet ini warga hanya bisa mengambil air bersih di sambung dan sumur di lingkungan tersebut sudah kering.
"Masyarakat sangat senang mendapatkan air bersih ini, karena memang masyarakat hanya mampu mengandalkan air embung dan itu juga sangat kurang untuk kebutuhan warga", lanjut Habib.
Selain MDMC, AMM, LazisMu dan BPBD, Kolam juga turut andil dalam penyaluran air bersih tersebut guna menjaga keamanan dan kericuhan dari masyarakat yang berpartisipasi. (Pras)
0 Komentar