Ticker

6/recent/ticker-posts

Ad Code

Pasang Iklan Dsini

Muktamar XVII Pemuda Muhammadiyah : "Ke Jogja Kita Kembali"

PENA-BOJONEGORO, Perhelatan tertinggi Pemuda Muhammadiyah ke-XVII akhirnya resmi dibuka dan dilakasanakan pada Senin (26/11) hingga Rabu (28/11) mendatang. Muktamar ke-XVII yang dilaksanakan di Yogyakarta tepatnya di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) ini berlangsung ramai san meriah. Dari seluruh penjuru Indonesia hadir untuk meramaikan dan memeriahkan agenda tertinggi di Pemuda Muhammadiyah ini.

Sekilas tentang pelaksanaan Muktamar XVII ini mengingatkan kita kepada Muktamar ke-46 Muhammadiyah yang bertepatan dengan 1 abad Muhammadiyah. Pada kesempatan itu, pelaksanaan Muktamar Muhammadiyah yang dilaksanakan di Jogja itu mengembalikan kita akan awal perjuangan Muhammadiyah yang dimulai dari Jogja ini. 

"Ke Jogja kita kembali" menjadi tagline bahwa di Jogja inilah sejarah perjuangan bermula dan merefleksikan agar khittah perjuangan kita tidak salah arah. Begitu pula pada Muktamar XVII Pemuda Muhammadiyah ini, pelaksanaan Muktamar yang dilaksanakan di Jogja ini mengembalikan sejarah awal perjuangan Muhammadiyah dan sampai akhirnya Pemuda Muhammadiyah pun terbentuk. 

"Ke Jogja kita kembali", menjadi tagline Pemuda Muhammadiyah untuk mereflekaikan khittah perjuangannya. Disinilah awal perjuangan dimulai dan pada tahun ini dalam momentum Muktamar XVII, Pemuda Muhammadiyah berupaya untuk selalu tegak dan lurus dalam garis perjuangan.

Semoga ini tidak hanya direfleksikan oleh Muhammadiyah dan Pemuda Muhammadiyah saja, tetapi juga direfleksikan dan dilaksanakan oleh NA, IPM, IMM, HW & TS agar tetap tegak dan lurus dalam garis perjuangan persyarikatan.

Oleh : Ahmad Khoiris, S.Pd.

Sekretaris Umum PC. IMM Bojonegoro

Reactions

Posting Komentar

0 Komentar