PENA-BOJONEGORO, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) adalah salah satu organisasi otonom Muhammadiyah di tingkat mahasiswa. Dalam perkembangannya sejak tahun 1964, IMM telah tersebar ke seluruh penjuru nusantara, tak terkecuali di Bojonegoro.
Pada moment Masa Ta'aruf Mahasiswa (MASTAMA) IMM Bojonegoro yang diadakan di Maibit Rengel Tuban pada 14-15/10/2017 lalu, pengurus komisariat IMM kenalkan IMM lewat humanitasnya dengan mengadakan Bhakti Sosial bagi sembako kepada msyarakat kurang mampu disekitar lokasi kegiatan. Kegiatan Mastama tersebut adalah kegiatan awal pra-perkaderan, didalam kegiatan ini, peserta akan dikenalkan bagaimana IMM itu dan apa IMM itu?
Bhakti Sosial adalah salah satu bentuk humanitas didalam IMM, yang mana Humanitas tersebut adalah 1 dari 3 gerakan di dalam IMM. 3 Gerakan IMM itu adalah Keagamaan, Kemahasiswaan & Kemasyarakatan.
Zadit, ketua panitia kegiatan mengatakan dengan adanya bhakti sosial bagi sembako kepada msyarakat kurang mampu ini, peserta akan mengetahui bahwa IMM ini mempunyai kepekaan sosial di dalam masyarakat. Jadi, IMM tidak hanya fokus pada internal organisasi saja, tetapi IMM juga untuk ummat.
"IMM ini adalah organisasi Islam, organisasi kemahasiswaan dan juga organisasi kemasyarakatan. Jadi gerak IMM itu menyeluruh karena IMM juga sudah terorganisasi dan pusat sampai tingkat bawah yaitu di komisariat / kampus", ungkap zadit. (Kho/Red)
0 Komentar